Sehatkan Rambut dengan G’Tea Natural

[vc_row][vc_column][vc_column_text]Kebersihan dan kesehatan kondisi rambut merupakan salah satu faktor yang sangat diperhatikan oleh seseorang, karena dapat menunjang penampilan. Salah satu produk untuk merawat rambut adalah sampo. Sampo merupakan salah satu sediaan kosmetik pembersih kulit kepala dan rambut, sehingga kulit kepala dan rambut menjadi bersih, lembut, mudah diatur dan berkilau. Bahan yang digunakan dalam pembuatan bisa dari bahan sintetik dan alam.

Menyadari akan pentingnya fungsi dari sampo, Eka Lutfia, S.Farm, alumni Fakultas Farmasi Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (FF UKWMS) pun berinovasi melalui produk G’tea Natural karyanya. Ia memilih daun teh hijau (Camellia sinensis L.) sebagai bahan aktif pembuatan sampo cair miliknya. ”Daun teh hijau sendiri mengandung senyawa yang berfungsi sebagai antioksidan yang sangat bermanfaat untuk rambut, diantaranya polifenol (katekin dan tanin) untuk memproduksi kolagen yang memberikan struktur pada rambut,” jelas Eka.

Sampo berdasarkan bentuk sediaan yang beredar di pasaran dikelompokan menjadi enam, yaitu sampo cair jernih, sampo krim cair, sampo pasta krim, sampo busa aerosol, sampo kering dan sampo anti ketombe. Gadis yang kini menempuh pendidikan Program Profesi Apoteker  UKWMS ini memilih sampo cair jernih karena memiliki pH atau kelembaban yang ideal untuk kulit kepala rambut, sehingga tidak membuat rambut rapuh dan cocok untuk kondisi rambut kering dan normal.

Cara pembuatan G’Tea Natural ini diawali dengan menyiapkan ekstrak kering daun teh hijau. “Ekstraksi daun teh hijau dilakukan dengan cara merendam daun teh hijau segar menggunakan pelarut yaitu air, kemudian sarinya dikentalkan dan ditambahkan pengisi seperti maltodekstrin, lalu dikeringkan dengan oven hingga didapatkan bubuk ekstrak kering daun teh hijau,” tuturnya.

Ekstrak kering yang dihasilkan ini kemudian ditambahkan dengan bahan lainnya yaitu surfaktan, pengkelat (bahan yang berfungsi untuk menghilangkan kesadahan air, agar menjaga sampo tetap berbusa), pengawet, pengental dan pelarut. Untuk tujuh kilo gram daun teh hijau segar, Eka dapat menghasilkan enam botol sampo dengan ukuran 250 ml.

“G’Tea Natural dengan warna hijau jernih ini sudah dilakukan serangkaian uji skala laboratorium, dan terbukti dapat memberikan struktur pada rambut,” pungkas dara berambut sebahu ini.

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_gallery interval=”3″ images=”8778,8780,8782,8784″ img_size=”850×650″][/vc_column][/vc_row]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Penyerahan anggota alumni baru UKWMS oleh Rektor (Kiri) kepada Ketua Ikatan Alumni Marselinus Jeramun S.E

Wisuda UKWMS: Langkah Awal Menuju Masa Depan

(UKWMS – 28/9/2024) – Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (UKWMS) sukses menggelar upacara wisuda semester genap tahun akademik 2023/2024. Upacara digelar pada Sabtu (28/9), di

Para wisudawan berprestasi dan Rektor UKWMS berfoto bersama sekaligus menutup rangkaian acara press conference Wisudawan Berprestasi

Mengejar Beasiswa; UKWMS Cerdaskan Bangsa

(UKWMS – 27/9/2024) – Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (UKWMS), kembali gelar Upacara Wisuda Semester Genap 2023/2024. Pada kesempatan ini, beberapa wisudawan UKWMS berhasil menuntaskan