Fakultas Keperawatan telah beroperasi sejak tanggal 6 September 2006 dengan SK Dirjen Dikti Departemen Pendidikan Nasional No. 3365/D/T/2006 tanggal 04 September 2006. Pada bulan Februari 2016 Program Studi Keperawatan dan Program Studi Profesi Ners telah diakreditasi oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan (LAM-PTKes).
Berdasarkan tuntutan stakeholder pengguna jasa tenaga, Standar Mutu Perguruan Tinggi dan Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia, maka untuk menjamin mutu lulusan, maka Program Studi Keperawatan Program Sarjana dan Program Studi Pendidikan Profesi Ners Program Profesi telah mengembangkan kurikulum menjadi Kurikulum Berbasis Learning Outcomes
Program Studi Keperawatan Program Sarjana bertujuan untuk menghasilkan lulusan yang unggul dan berdaya saing, serta mampu mengembangkan ilmu keperawatan berdasarkan tren dan isu terutama dalam bidang keperawatan, menghasilkan lulusan yang mampu melaksanakan penelitian keperawatan secara mandiri maupun kolaborasi, berdasarkan tren dan isu keperawatan di era global terutama keperawatan, dan menghasilkan lulusan yang mampu memberdayakan masyarakat melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat berdasarkan kebutuhan dan peka budaya terutama pada keperawatan paliatif.