Program Studi Farmasi D3 (Kampus Madiun)

Visi
Menjadi Program Studi Farmasi yang terkemuka di Indonesia pada tahun 2025 dalam menghasilkan Tenaga Teknis Kefarmasian yang profesional, terampil, dan beretika.

Misi

  1. Menyelenggarakan tata kelola yang transparan, akuntabel, dan berbasis teknologi informasi.
  2. Mewujudkan pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang adaptif, terbuka terhadap perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi informasi, serta berwawasan lingkungan.
  3. Menghasilkan Tenaga Teknis Kefarmasian yang profesional, beretika, dan berorientasi pada penderita serta memiliki jiwa kewirausahaan
  4. Membangun jejaring kerja sama dengan para pemangku kepentingan untuk meningkatkan kualitas lulusan

Program Studi Farmasi D3 berhasil meraih Akreditasi Baik Sekali melalui SK LAM-PTKes No. 0358/LAM-PTKes/Akr/Dip/Khs/V/2018.

Profil Profesional Mandiri (PPM)

  1. melakukan pelayanan kefarmasian yang baik sesuai dengan etik, hukum dan standar pelayanan kefarmasian;
  2. melakukan proses peracikan secara akurat sesuai dengan standar operasional pelayanan kefarmasian;
  3. menyiapkan sediaan farmasi yang akan diberikan kepada pasien;
  4. berkomunikasi dengan pasien, keluarga pasien dan profesi kesehatan lainnya;
  5. berkolaborasi dengan Apoteker dan profesi kesehatan lainnya untuk mengoptimalkan pelayanan kepada pasien;
  6. melakukan penanganan dan distribusi sediaan farmasi;
  7. melakukan proses pembuatan sediaan farmasi;
  8. membantu pelaksana penelitian di bidang farmasi.

 

Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL)

  1. Menguasai konsep anatomi fisiologi tubuh manusia, anatomi fisiologi tumbuhan, mikrobiologi dan parasitologi;
  2. Menguasai prinsip kimia, fisika dan biokimia;
  3. Menguasai pengetahuan farmasetika, farmakologi, farmakognosi dan manajemen farmasi;
  4. Menguasai etik, hukum dan standar pelayanan Farmasi sebagai landasan dalam memberikan pelayanan kefarmasian;
  5. Menguasai konsep dan prinsip patient safety;
  6. Menguasai teknik, prinsip, dan prosedur pembuatan sediaan farmasi yang dilakukan secara mandiri atau berkelompok;
  7. Menguasai konsep teoritis dan prosedur manajemen dan distribusi perbekalan farmasi;
  8. Menguasai konsep dan prinsip sterilitas dan desinfeksi alat;
  9. Menguasai teknik pengumpulan, klasifikasi, dokumentasi, dan analisis data serta informasi kefarmasian;
  10. Menguasai konsep, prinsip dan teknik komunikasi serta hambatannya yang sering ditemui dalam pelaksanaan pelayanan farmasi;
  11. Menguasai konsep, prinsip, dan teknik penyuluhan kesehatan dan promosi kesehatan bagi klien;
  12. Menguasai kode etik Tenaga Teknis Kefarmasian Indonesia, pengetahuan faktual tentang hukum dalam bidang Farmasi, prinsip-prinsip otonomi, malpraktek, bioetik yang terkait pelayanan Farmasi;
  13. Menguasai konsep teoritis penjaminan mutu pekerjaan kefarmasian

Kurikulum program studi disusun berdasarkan hasil kesepakatan secara nasional dengan jumlah sebesar 86 SKS ditambah dengan kurikulum institusi sebesar 24 SKS, sehingga total SKS keseluruhan sebesar 110 SKS. Adapun penambahan kurikulum institusi berdasarkan pertimbangan visi dan misi universitas, fakultas, dan program studi serta spesifikasi muatan lokal.

Program Studi Farmasi D-III menyiapkan TTK yang memiliki keunggulan melaksanakan pekerjaan kefarmasian secara profesional, beretika, dan berorientasi kepada penderita (patient oriented) melalui perkuliahan baik dalam bidang Farmasi Komunitas, Teknologi Farmasi, maupun Farmasi Bahan Alam. Program Studi Farmasi D-III memiliki staf pengajar bergelar Magister (S-2) lulusan perguruan tinggi ternama dan berprofesi Apoteker.

  1. Aparatur Sipil Negara (ASN) Kementerian Kesehatan, Dinas Kesehatan Kabupaten dan Kota, industri obat dan apotek, instalasi farmasi rumah sakit, puskesmas, klinik atau praktek bersama.
  2. Lembaga riset dan ilmu pengetahuan di instansi pemerintah, perguruan tinggi negeri/swasta, dan perusahaan farmasi.
  3. Distributor bahan-bahan kimia, penyalur alat kesehatan, dan penanggung jawab Toko Obat.
  4. Wirausaha di bidang obat,  perbekalan farmasi serta pengembangan produk baru  (obat tradisional dan kosmetik bahan alami), dan pedagang besar farmasi.

Fasilitas Laboratorium Farmasi D-III berada di kampus 1 dan kampus 2 Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya Kampus Kota Madiun, yaitu:

Kampus 1

Laboratorium yang berada di kampus 1 yaitu Laboratorium Terpadu yang digunakan untuk kegiatan Praktikum Komunikasi Farmasi, Fitokimia, Farmakologi, Teknologi Sediaan Steril, dan Teknologi Sediaan Bahan Tradisional.

Kampus 2

Laboratorium yang berada di kampus 2 antara lain:

  1. Laboratorium Resep
  2. Laboratorium Kimia
  3. Laboratorium Farmakognosi
  4. Laboratorium Teknologi Farmasi

Program Studi Farmasi D-III
Fakultas Farmasi 
Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya 
Jl. Manggis 15-17, Madiun – 63131
P: +62 351 477 2399 
WhatsApp: +62 856 3328 624 (Erlien)
E: farmasi@widyamandala.ac.id 

UKWMS Bekerja Keras Mempersiapkan Setiap Siswa Untuk Kehidupan Profesional Mereka