Perempuan Berdaya, Indonesia Maju

sejarah-hari-ibu-di-indonesia_169_sumber-detikNews.jpeg

(UKWMS – 22/12/2023) Pada 22 Desember 2023, Indonesia merayakan Hari Ibu ke-95. Peringatan ini bermula dari Kongres Perempuan Indonesia III pada tahun 1938. Tanggal itu lalu ditetapkan sebagai hari nasional melalui Dekrit Presiden No. 316 tahun 1959.

Tema utama peringatan Hari Ibu ke-95 adalah “Perempuan Berdaya, Indonesia Maju”. Diikuti dengan subtema seperti “Perempuan Bersuara” dan “Perempuan Berdaya dan Berkarya”.

Umumnya, hari Ibu merupakan momen istimewa untuk merayakan kasih sayang dan pengorbanan seorang ibu. Ditujukan untuk menghormati peran dan kontribusinya dalam membangun keluarga dan masyarakat. 

Hari Ibu di Indonesia, punya suatu keistimewaan. Hari ini juga disimbolkan sebagai bentuk kebangkitan dan persatuan atas perjuangan para perempuan dari kebangkitan perjuangan bangsa. Hari Ibu juga bermakna sebagai langkah untuk terus melanjutkan semangat para pahlawan perempuan dalam mempertahankan NKRI.

Sebagai hari yang penuh makna, peringatan Hari Ibu menjadi tonggak sejarah baru bagi perjuangan perempuan Indonesia. Melalui berbagai acara dan kegiatan, peringatan ini juga memberikan penghargaan kepada seluruh perempuan. dan ibu atas kontribusi dan dedikasinya bagi keluarga, masyarakat, bangsa, dan negara. (VW)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

ilustrasi-artikel-hari-pencegahan-tenggelam-sedunia.png

Hari Pencegahan Tenggelam Sedunia

(UKWMS – 26/07/2024) Hari Pencegahan Tenggelam Sedunia diperingati setiap tahun pada tanggal 25 Juli. Ini merupakan upaya untuk meningkatkan kesadaran akan bahaya tenggelam. Kematian yang

Proficiat Kabag Umum LLDikti VII

(UKWMS – 24/7/2024) – Kabar menggembirakan menghampiri keluarga besar Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) VII. Termasuk yang dirasakan Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (UKWMS). Tepat