WMGP REBORN: Bangkitkan Nasionalisme

[vc_row][vc_column][vc_column_text](UKWMS – 23/8/2022) – Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (UKWMS) setelah dua tahun melaksanakan kegiatan Pekan Pengenalan Kampus (PPK) secara daring, kini bisa Kembali berlangsung secara luring. PPK ini diikuti oleh seluruh mahasiswa baru UKWMS angkatan 2022 mulai 15 – 20 Agustus 2022. Kegiatan PPK menjadi awal untuk mahasiswa baru mengenal dan mengetahui berbagai macam kegiatan pembelajaran di kampus. Hari pertama hingga hari keempat, para mahasiswa baru diajak untuk berkeliling kampus, mengenal fasilitas dan sarana yang ada, hingga mengenal dosen dan materi pembelajaran di perguruan tinggi.

Hari kelima kegiatan PPK berlangsung pada Jumat (19/08) lalu, terdapat acara spesial yang telah dinanti oleh para mahasiswa baru, yakni Widya Mandala Great Party (WMGP). Tahun ini, WMGP hadir dengan nama WMGP REBORN karena vakum selama dua tahun, dan come back dengan konsep tema yang lebih menarik. “Renjana Dwipantara” merupakan tema besar yang diusung, dimaknai sebagai kerinduan mendalam akan keragaman dan kekayaan budaya Nusantara.

“Kami harap hal ini bisa menjadi gambaran diri mengekspresikan kerinduan untuk kembali bangkit dari keterpurukan pandemi,” jelas Jacqueline Queena selaku Ketua Panitia WMGP Reborn. Berbekal tema tersebut, perwakilan mahasiswa baru dari 13 fakultas wajib menyuguhkan tampilan sesuai dengan sub-tema yakni tentang suku-suku di Indonesia. Ada suku Jawa, suku Sunda, suku Dayak, suku Minang, suku Bugis, suku Flores, suku Madura, suku Asmat, suku Batak, suku Melayu, suku Bali dan suku Betawi.

Rangkaian kegiatan diawali dengan Lomba Yel-Yel antar fakultas yang dilaksanakan di Kampus UKWMS Pakuwon City. Selanjutnya, acara berlanjut dengan Apel Sore sekaligus pelantikan para pengurus Organisasi Mahasiswa (Ormawa) di tingkat fakultas dan universitas. Setelah itu terdapat penampilan dari masing-masing Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang ada di UKWMS. “Pengenalan UKM ini agar para mahasiswa baru dapat mengetahui dan menentukan bidang yang mereka sukai diluar kegiatan akademik,” jelas Clara Tjahaja Candrasari, S.Pd., selaku Ketua Panitia PPK.

Menjelang senja, WMGP Reborn dibuka dengan pembukaan pembacaan puisi serta menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Setelah itu penampilan demi penampilan ditunjukkan oleh perwakilan fakultas dengan enerjik dan sangat menjiwai tema. Mulai dari lagu, kostum, dan formasi telah disiapkan secara matang. Selain perfoma dari fakultas, ada juga penampilan dari dance group Cloveruela dan Band Groove and Soul. Penghujung acara, diumumkan pemenang lomba oleh para MC. Juara Lomba Yel-Yel dimenangkan oleh Fakultas Teknik. Dan untuk performance fakultas Juara III dimenangkan oleh Fakultas Farmasi, Juara II diraih Fakultas Keperawatan, dan Juara I diraih Fakultas Vokasi. (red1)[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_gallery interval=”3″ images=”14468,14466,14459,14457,14455,14453″ img_size=”1500×1000″][/vc_column][/vc_row]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ilustrasi-Hari-Kesadaran-Epilepsi-Sedunia_creator-SewcreamStudio_credit-Getty-images.jpg

Hari Kesadaran Epilepsi Sedunia

(UKWMS – 26/03/2024) Hari Kesadaran Epilepsi Sedunia atau Epilepsy Awareness Purple Day adalah peringatan internasional yang diperingati setiap tahun pada tanggal 26 Maret. Hari ini

Lulusan UKWMS Berdampak Nyata bagi Masyarakat

(UKWMS – 23/3/2024) – Kelulusan menjadi momen yang dinanti para mahasiswa, usai mereka berjibaku dalam dinamika perkuliahan. Sama halnya dengan para wisudawan Universitas Katolik Widya